Sudah lama box Brownies Kukus Pondan ini tersimpan di lemari bahan makanan. Mau eksekusi masih ragu, langkah membuatnya lebih banyak sih dari biasanya ^^ Biasanya hanya dengan 2 sampai 3 langkah aja, cemilan bisa langsung jadi xD *Haelaaah~ Padahal Pondan ini termasuk praktis, ga perlu menakar dari tepung terigu dll. gitu, wkwkwk..

Hari senin minggu lalu, saya mengajak Fais ke warung di seberang rumah. Persediaan telur habis dan Fais mau saya buatkan telur dadar siang itu. Saya membeli telur setengah kilo dan mampir ke tukang gorengan karena tergiur dengan bala-bala yang baru matang *Duh! Jaman gini masih makan gorengan? Iya :)) Saat mau mengambil bungkusan gorengan, Fais seperti mau menyebrang jalan, saya kaget dan kresek telur terjatuh 🙁 Yaaah… Bergegas pulang dan cek kondisi telur yang baru saya beli.

Telurnya pecah! Hanya tersisa 1 yang masih utuh dan 1 telur retak. Ternyata ibu warung membungkus telur-telur dengan 2 plastik. Saya ambil plastik bagian dalam dan langsung menuangkan seluruh telur ke wadah mixer. Memilah-milah cangkang telur sambil berfikir, “Telur sebanyak ini mau diolah jadi apa ya?” “Untung hanya setengah kilo tadi belinya.” Kemudian teringat masih ada Pondan yang belum diolah. Dibuat Brownies Kukus aja deh, kebetulan hari Rabu papa Fais ulang tahun 😉

Akhirnya ya, diolah juga Pondan yang satu ini 😀 *karena terpaksa keadaan #eh

Bahan-bahan membuat Brownies Kukus Pondan

Berikut bahan-bahan yang perlu disiapkan:

  • 1 kotak Pondan Brownis Kukus
  • 5 butir Telur
  • 100 gr Cokelat Blok
  • 100 gr Margarin
  • 50 gr Butter

Di rumah lagi ga ada Margarin dan Butter terpisah, jadi saya gunakan Royal Palmia Butter-Margarine ini sebanyak 150 gr (sekitar 6-7 sendok makan) dan telur yang sudah pecah sekitar 6 butir.

bahan-bahan membuat brownies kukus pondan
bahan-bahan membuat brownies kukus pondan

Cara membuat Brownies Kukus Pondan

Berikut langkah-langkah untuk membuatnya:

  1. Campur coklat blok, butter, margarin dalam wadah stainless, kemudian lumerkan dengan cara di-tim. Sesudah cair, matikan api dan dinginkan.
  2. Panaskan kukusan dengan api besar. Mixer telur dengan kecepatan tinggi selama 2-3 menit sampai mengembang.
  3. Kecilkan mixer dan masukkan tepung kue Brownies Kukus Pondan sedikit demi sedikit. Kemudian mixer dengan kecepatan tinggi selama 4-5 menit sampai adonan mengental.
  4. Masukkan coklat tim yang sudah didinginkan dan aduk sampai merata dengan sendok kue/ soletan.
  5. Olesi sekeliling loyang bagian dalam dengan margarine dan beri alas kertas roti (kalau ada).
  6. Masukkan 1/3 bagian adonan ke dalam loyang dan kukus dengan api besar selama 10 menit.
    Setelah matang, masukkan 2/3 adonan ke atasnya. Kecilkan api menjadi api sedang dan kukus lagi selama 15 menit sampai matang.
  7. Setelah matang, angkat loyang dan balikkan adonan. Parut keju di atasnya atau taburkan messes ceres dan potong Brownies sesuai selera :9 Yummy~

Tips

  • Bungkus tutup kukusan dengan lap tangan/ kain agar uap air tidak langsung jatuh ke dalam adonan.
  • Tusuk kukusan dalam loyang dengan tusuk gigi, kalau adonan tidak lengket, berarti Brownies sudah matang.

 

Hasil Olahan Brownies Kukus Pondan

Taraaaa~ Ini dia hasilnya:

[instagram url=https://www.instagram.com/p/BMTK8spDTtU/ hidecaption=true width=320]

Ternyata cukup untuk 2 loyang (karena saya buatnya ga dilapis/ dilayer). Satu diberi toping messes ceres warna-warni, satu lagi diberi toping keju :9 Hmm.. yummi~ Jadi juga kue buatan saya, baru kali ini bikin kue sendiri walau dengan tepung instan, hihi.. Hasil kukusan yang pertama (yang toping messes), Brownies nya kurang kental, jadinya seperti bolu cokelat atau sponge cake. Mungkin karena mengukusnya terlalu lama ya.. Saya sempat galau, angkat-nggak-angkat-nggak padahal adonan sudah sangat mengembang dan terlepas dari sisi kanan-kiri loyang 😀 Saat mengukus adonan yang kedua (yang toping keju), saya mengukusnya tidak terlalu lama, jadi Brownies nya agak padat.

Sebenernya saya juga sudah order Brownies Panggang di @aika.brownies. Teman SMA saya baru membuka bisnis Brownies, homemade, dia sendiri yang mengolahnya. Order perdana dengan toping Almond dan original.

Ini Brownies Panggang @aika.brownies:

[instagram url=https://www.instagram.com/p/BMTzIkBluxW/ hidecaption=true width=320]

Sekian cerita saya membuat brownis kukus pondan minggu ini~

Selamat ulang tahun pak suami, semoga sehat terus, selalu berkah usia dan rezekinya, Aamiin.. <3

Oiya, cobain resep dari Ambu ini yuk, mudah-mudah deh ngebuatnya 😉

@cicifera untuk #1minggu1cerita

 

#1minggu1cerita
#1minggu1cerita mendukung kamu untuk tetap berbagi cerita setiap minggunya 😉 yuk gabung! bit.ly/why1minggu1cerita

You might also enjoy:

5 Comments

    1. Iya ambu, cokelat banget.. Tapi ya itu, ngukusnya jangan terlalu lama kalau mau agak padat hasilnya.

      Oiya, kalau mau lebih manis, pilih cokelat batangnya yang manis. Kemarin itu aku pakai dark chocolate yang rasanya ga begitu manis 😀

      Yuk ambu cobain, hihihi ^^

  1. Ah belum pernah bikin ini..huhuu mau coba ah, tapi blm punya loyang :)) pnjem ke emak dulu hihiii.. Happy belated bday yaaa..
    Eh udah dotcom 🙂 semangat

    1. ayo cobain ci, enyaakk~ ^^ mayan, bikin kue ala-ala, haha x)) yang pasti mah lebih praktis ci buatnya 😀

      iya nih, baru pindahan, masih belajar :”> makasih ya ci :*

Leave A Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Don`t copy text!