Hari ini dari pagi Fais sudah main-main sama mama. Mungkin Fais lagi keingat permainan memancing di timezone. Waktu lihat mainan hewan karetnya, Fais langsung bilang, “Ma, mancing yuk?” Sambil mengambil ember kecil merah yang kemudian diisi air. Berhubung mama ga punya pancing, pakai saringan teh aja untuk serok/ jaring hewan-hewannya Fais. “Ma, ini apa?” “Bebek” “Ma, dapet ma. Ini apa?” “Lumba-lumba”. Setiap selesai nyiduk hewan karetnya, Fais tunjukin dulu ke mama sambil bertanya dia dapat hewan apa. Padahal dia sudah tau semua nama hewan karetnya itu, tapi dia maunya mama yang menyebutkan namanya.
Siangnya pun begitu, ketika bermain Alfabet magnet, Fais selalu bertanya tentang huruf yang dipegangnya. “Ma, huruf apa?” “Huruf R” “Yang ini apa?” “Huruf C” “Yang ini ga tau ya?” “Itu tanda tanya sayang” “Ooh..”
Fais lagi senang bertanya, segala sesuatu ditanya dan berulang-ulang 😆 Kalau ga dijawab, Fais terus bertanya sampai mama jawab. Kadang mama gemas, intonasi suara pun naik, tapi ya itu mama yang harus ingat dan lebih bersabar karena memang ini fase dari tumbuh kembangnya Fais ^^