Sedih sekali Ustadz Ribhan, wali kelas Syifa, berhenti mengajar (resign) terhitung Juni nanti. Ustadz berencana melanjutkan pendidikan magister di Madinah. Agustus lalu ketika menjenguk Syifa di RSIA Pratiwi, Ustadz pernah bercerita dan berkata, “Saya mau lanjut S2, sedang mencari beasiswa untuk kuliah ke luar negeri”. Ustadz memang lancar berbahasa Arab.
Aku mengajak Syifa untuk membuat kartu ucapan dan mengenalkan adanya poscard/ kartu pos. Siapa tau nanti bisa menyampaikan sesuatu melalui postcard ke Ustadz di Madinah.
Postcard itu apa?
Menurut Wikipedia Indonesia, postcard adalah …
Postcard/ Kartu pos adalah selembar kertas tebal atau karton tipis berbentuk persegi panjang yang digunakan untuk menulis dan pengiriman tanpa amplop dan dengan harga yang lebih murah daripada surat. Kartu pos biasanya dikirimkan orang-orang saat berkunjung ke luar negeri sebagai semacam kenang-kenangan yang menandai bahwa mereka telah berkunjung ke negara tersebut.

Hm, pada umumnya postcard itu sudah tercetak (biasanya gambar tempat wisata), lalu kita tinggal isi kata-kata pelengkapnya lalu kirim deh ^^ Tapi karena ini untuk guru, desain sendiri aja <3 Aku butuh sentuhan personal, jadi aku dan Syifa mendesain dan menyetak postcard sendiri untuk Ustadz.
Langkah-langkah membuat postcard
- Desain kartu ucapan perpisahan (sy pakai aplikasi Canva)
- Siapkan kartu ucapan seukuran postcard (standar ukuran postcard internasional adalah 148 x 105 mm atau 5,8 inchi x 4,1 inci).
- Buat kata-kata ucapan perpisahan guru
Untuk Guru Terbaik yang Akan Menempuh Petualangan Baru…
Terima kasih atas semua ilmu, bimbingan, dan perhatian yang telah berikan selama ini. Semoga Ustadz selalu diberi kesehatan, kemudahan dan kebahagiaan di tempat yang baru, Aamiin..
Jangan lupakan kami di sini ya.. Selamat jalan dan sukses selalu! Semangat Ustadz! ^^
— Khalisa Syifa Naafia
Tampilannya:

Foto Bersama Kelas
Foto bersama kelas untuk kenang-kenangan dan kado perpisahan ^^
MasyaAllah ga kebayang riweuh nya yang mengkoordiir kelas xD Oiya, Ustadz Ribhan ini berasal dari Aceh. Jauh ya Aceh-Tangerang, belum pernah kami ke Aceh 😀

Next time sebaiknya kita buat versi DIY nya saja, lebih berasa hasil karyanya..
Sebagai referensi, ada contoh DIY Kartu Ucapan untuk Perpisahan Guru di YouTube ini:
Semoga sehat selalu, semoga next time ada kesempatan bertemu kembali ya Ustadz.. Semangat!
— Mama Syifa —

Buat sendiri memang lebih berkesan ya mba. Memorable nya dapat. Waah ustad dari Aceh toh? Aku 20 THN dulu tinggal di Aceh, tapi bukan orang Aceh, cuma numpang tinggal Krn papa kerja di sana
Post card ini memang bagus kalo dijadikan card ucapan. Gambar2 nya bagus. Ini termasuk souvenir yg slalu aku cari tiap kali traveling ke LN. Suka aja liat gambarnya.
Tp kalo bisa dibuat sendiri, apalagi utk kartu ucapan, pastinya lebih cantik dan berkesan 👍👍❤️
Saya dulu pernah buat postcard untuk kepentingan Komunitas, tapi nggak kepikiran photo asli alias cuma pakai karikatur doang padahal lebih bagus pakai wajah ya kayak foto gitu jadi lebih berbekas. Baru kepikiran sekarang🙃
Setuju banget kalau bikin kenang-kenangan semacam postcard, pigura atau scrapbook bareng-bareng tuh kesannya lebih dalem. Ini perpisahan keponakanku juga dia dan teman-temannya bikin pigura yang isinya agenda-agenda kelas. Kadang doi cerita, beberapa temennya tuh mewek pas milih-milih foto. 🙂
Keren idenya mbak. Kenang²an gak selalu hadus beli barang mahal ya. Malah kalau buat post card sendiri dengan ucapan dan foto kenangan malah lebih berkesan dan tak terlupakan
Keren idenya mbak. Kenang²an gak selalu harus beli barang mahal ya. Malah kalau buat post card sendiri dengan ucapan dan foto kenangan malah lebih berkesan dan tak terlupakan
Kalo dulu kirim postcard sebagai bukti kalo kita pernah mengunjungi suatu daerah tapi sekarang postcard lebih beragam dan banyak kegunaannya yaa termasuk sebagai salah satu tanda mata salah satu bentuk ucapan terima kasih utk ustadz dan karena ada sentuhan personal ini aku yakin akan lebih mengena di hati 🙂
Masya Allah keren banget ustad dapat beasiswa ke luar negeri. Tapi jadi hal yang bikin sedih karena banyak kenangan selama di skolah ya.
Kreatif banget bikin sendiri, ustad pasti senang dapat postcard yang bagus hasil sendiri, ditambah dengan ucapan yang bikin terharu.
Ah senangnya melihat kehangatan hubungan guru dan murid seperti ini
Bikin postcard untuk guru ini seru dan sangat berkesan ya mbak
Pas nih momennya sebentar lagi perpisahan kelas, bisa ditiru cara pembuatan postcard yang nantinya bisa diberikan sebagai hadiah kepada guru atau teman sekelas.
Di zaman sekarang postcard serasa barang asing ,saat orang lebih senang berkirim via media sosial, maka memberi kenang² an pada seseorang dengan memberinya postcard itu unik dan sangat berkesan. Kereen deh.
Kalau dulu Poscard itu gambarnya salah satu wisata, atau hal-hal yang khas di sebuah negara, sekarang kartu pos bisa lebih dikreasikan ya. Apalagi sudah ada bantuan canva untuk mendesain. Dan sebenarnya ini mala bagus ya. Mislanya dua anka berteman jauh. Nah, mereka bisa slaing kirim kartu pos. desaindan gambarnya juga bisa beragam. Termasuk wisata menarik di tempat tinggalnya.
ide membuat postcard untuk perpisahan guru ini brilian sekali! Pasti akan jadi kenangan yang sangat berkesan dan tak terlupakan bagi para guru. Sentuhan personal dari setiap murid di kartu pos akan membawa kehangatan dan kebanggaan.
Btw jadi nambah ide bikin postcard juga nih. Tahu gak saya kira ga akan ada urusan lagi dengan dunia post eh, anak saya mondok di Gontor Kampus 9 Padang ke sana kirim uang pakai wesel pos karena aplikasi ADM Gontor untuk luar Jawa masih perbaikan. Jadi sekarang saya berurusan lagi tiap bulan minimal sekali ke kantor pos. Sekalian saja sekarang saya juga mau buat postcard untuk anak nih kirimnya nanti sambil ngewesel
Anakku juga membuat kartu ucapan untuk gurunya, dia ambil contoh dari youtube sih, perpisahan kelas 6, ucapan terimakasih
Memang lebih berkesan jika buat sendiri
Huhu ikut sedih bacanya yaa tapi senang karena bu guru akan memulai studinya di Madinah Masya Allah senangnyaa.. kartu posnya apik dan kata-katanya pasti bikin bu guru terharu… semoga lancar studi bu guru..
Bikin postcard gini moga bisa jadi kenang-kenangan buat ustadznya. Mudah-mudahan sukses dan lancar pendidikan S2nya. Pasti anak-anak selalu terkenang apalagi kalau gurunya dekat dengan anak-anak
DIY Postcard ini good idea banget. Sebuah karya yang super personal akan menjadi sebuah kenang-kenangan berharga & berkesan juga. Beneran ada aja ide kreatifnya deh mba. Semoga ustadz bisa dimudahkan dalam menggapai impian dan cita-citanya ya. Seneng banget sama pengajar yang bersemangat untuk terus menimba ilmu. Pastinya jadi makin berkah dan manfaat ilmu yang beliau share ke muridnya.
MashaAllaa~
Semoga Syifa tetap semangat belajar dan membuat bangga Ustadz di kemudian hari karena presasi terbaik Syifa.
Ikutan sedih bacanya,
Dulu anak-anak juga suka nangis kalau ada Ustadzahnya mendadak pindah. Jadi kebawa suasanaa baca tulisan Cici.
Hem… boleh juga nih kalau diterapkan disekolahku. Apalagi sebagai guru bisa menjadi nilai lebih agar ada interaksi yang terus terjalin dengan siswa khususnya yang mau lulus. Good idea